Medan, Selasa (31/10/2017). Bertempat di Hotel Santika Premiere Diandra Medan telah berlangsung Rapat Koordinasi Pemerintah Propinsi Sumatera Utara Tahun 2017. pada kesempatan kali ini, Balai Besar Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika Wilayah I Medan meraih Penghargaan sebagai SATKER TERBAIK PERTAMA dalam Pengelolaan dan Kinerja Pelaksanaan Anggaran Semester I Tahun 2017. Penyerahaan penghargaan disampaikan langsung oleh Gubernur Provinsi Sumatera Utara Bpk Dr. Ir. H. Tengku Eri Nuradi, M.Si.
Pemberian Penghargaan juga diberikan kepada 10 Pemerintah Daerah di Provinsi Sumatera Utara yang mendapatkan opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dari BPK (Badan Pemeriksa Keuangan) dan Penghargaan kepada 5 Pemda Terbaik. Penghargaan juga diberikan kepada Satker (Satuan Kerja) dan UAPPAW (Unit Akuntansi Pembantu Pengguna Anggaran Wilayah) terbaik dalam Pengelolaan dan Kinerja Pelaksanaan Anggaran Semester I Tahun 2017.
Pelaksanaan kegiatan Rapat Koordinasi Pemerintah Daerah Provinsi Sumatera Utara ini bertujuan untuk meningkatkan kerja sama antara Pemerintah Provinsi Sumatera Utara dengan Kantor Wilayah Ditjen. Perbendaharaan Provinsi Sumatera Utara dalam peningkatan kualitas pelaksanaan penyaluran dana APBN dan APBD melalui pengelolaan keuangan yang kredibel dan akuntabel. Pada kegiatan ini juga dilaksanakan peluncuran aplikasi E-Medan (ElektronikMonitoring dan Evaluasi Daerah dari Aspek Nawacita) yang dimaksudkan untuk menjalin komunikasi dan memudahkan koordinasi antara Kanwil, KPPN, dan Pemerintah Daerah.