Kepala Pusat Informasi Perubahan Iklim BMKG Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila di UPT Stasiun Meteorologi Sultan Syarif Kasim II, Provinsi Riau

  • Fahmi Dendi Saputra
  • 01 Jun 2024
Kepala Pusat Informasi Perubahan Iklim BMKG Pimpin Upacara Hari Lahir Pancasila di UPT Stasiun Meteorologi Sultan Syarif Kasim II, Provinsi Riau

Pekanbaru (01 Juni 2024) - Dalam rangka memperingati Hari Lahir Pancasila, seluruh UPT Provinsi Riau menggelar upacara bendera yang diselanggarakan di UPT Stasiun Meteorologi Sultan Syarif II dan dipimpin langsung oleh Fachri Radjab Selaku Kepala Pusat Informasi Perubahan Iklim Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika. (01/06/2024)

Upacara yang berlangsung dengan khidmat ini dihadiri oleh seluruh pegawai UPT Provinsi Riau, Dalam amanatnya, Fachri Radjab menekankan pentingnya nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara yang harus terus dijaga dan diamalkan oleh seluruh rakyat Indonesia, khususnya dalam menghadapi tantangan perubahan iklim yang semakin nyata.

Selain itu, Fachri Radjab menyampaikan apresiasi terhadap dedikasi dan kerja keras tim UPT Stasiun yang berada di Provinsi Riau dalam memberikan layanan informasi cuaca dan iklim yang akurat bagi masyarakat Riau. Ia berharap, semangat Pancasila dapat terus menginspirasi para pegawai BMKG dalam menjalankan tugasnya.

Upacara Hari Lahir Pancasila di UPT Stasiun Meteorologi Sultan Syarif Kasim II ini diakhiri dengan doa bersama dan foto bersama seluruh peserta upacara. Semangat kebersamaan dan patriotisme yang terpancar dalam acara ini diharapkan dapat memperkuat komitmen seluruh pihak dalam menjaga dan mengamalkan nilai-nilai Pancasila serta menghadapi tantangan perubahan iklim dengan lebih siap dan tangguh.

Gempabumi Terkini

  • 25 Juni 2024, 18:12:03 WIB
  • 3.6
  • 10 km
  • 2.31 LS - 120.88 BT
  • Pusat gempa berada di darat 44 km barat laut Luwu Timur
  • Dirasakan (Skala MMI): III Mangkutana
  • Selengkapnya →
  • Pusat gempa berada di darat 44 km barat laut Luwu Timur
  • Dirasakan (Skala MMI): III Mangkutana
  • Selengkapnya →

Siaran Pers