Workshop Validasi Pengamatan Paralel untuk Mendukung Otomatisasi

  • Rozar Putratama
  • 06 Mar 2017
 Workshop Validasi Pengamatan Paralel untuk Mendukung Otomatisasi

Jakarta, Senin (6/3/2017) Dalam rangka menyambut Hari Meteorologi Dunia ke 67 Tahun 2017, Pusat Database, Kedeputian Bidang Instrumentasi Kalibrasi Rekayasa dan Jaringan Komunikasi berkolaborasi dengan Pusat Penelitian dan Pengembangan BMKG, menyelenggarakan Workshop Validasi Data Pengamatan Paralel Untuk Mendukung Otomatisasi yang dilaksanakan pada hari Senin (6/3/2017) di Gedung Auditorium Kantor Pusat BMKG, dibuka oleh Kepala BMKG Dr. Andi Eka Sakya,M.Eng sekaligus menyampaikan arahannya bahwa "Otomatisasi sebagai Keharusan untuk menjadikan BMKG sebagai organisasi modern dan berkelas Dunia``. Kegiatan workshop di isi dengan paparan oleh beberapa narasumber dari BMKG dengan materi laporan hasil validasi pengamatan paralel, paparan manajemen kontrol kualitas data dalam mendukung pengamatan paralel, paparan otomatisasi peralatan , serta paparan Blue Print serta SOP pengamatan. Kegiatan ini dihadiri para eselon I-IV BMKG, kepala UPT di wilayah Jakarta, Bogor, dan Tangerang dan para peserta Working Group.

Kegiatan Workshop ini sebelumnya didahului dengan kegiatan Working Group Validasi Data Pengamatan Paralel yang dilaksanakan pada hari jumat, (3/3/2017) diikuti 45 peserta dari Pusat Database, Pusat Penelitian dan Pengembangan, serta Pusat Instrumentasi, Kalibrasi, dan Rekayasa.

Kegiatan Working Group dibagi dalam beberapa kelompok unsur pengamatan seperti suhu, tekanan, angin, titik embun, MLSP dan hujan. Tujuan dari Working Group adalah melakukan validasi data pengamatan manual dengan data pengamatan dari peralatan otomatis di lingkungan UPT yang sama dengan menggunakan sebuah program bahasa R yang dikembangkan oleh Puslitbang BMKG. Kemudian sampling data di ambil dari 33 UPT, selanjutnya setiap working group mempresentasikan hasil temuan yang selanjutnya akan dijadikan bahan rekomendasi kepada pimpinan di BMKG.