Analisis Kondisi Cuaca Saat Terjadi Angin Kencang (Puting Beliung) di Kota Metro (Studi Kasus Tanggal 15 Maret 2020)

  • Hatif Thirafi
  • 23 Mar 2020
Analisis Kondisi Cuaca Saat Terjadi Angin Kencang (Puting Beliung) di Kota Metro (Studi Kasus Tanggal 15 Maret 2020)

Penulis :

Adi Saputra
Fahrizal

Hujan deras disertai puting beliung menumbangkan sejumlah pohon, hingga menimpa rumah warga di Kelurahan Yosomulyo, Kota Metro, Minggu 15 Maret 2020. Sejumlah tiang listrik dilaporkan ikut tumbang diterjang kerasnya angin.

Dari kondisi angin 3000 ft, terdapat gangguan cuaca skala regional Shearline dan Konvergensi tgl 15 Maret 2020 jam 00 dan 12 UTC yang memicu terjadinya hujan dengan intensitas ringan hingga lebat di wilayah Metro. Dari pantauan citra satelit menunjukan konsentrasi awan di wilayah Metro sangat kuat,
suhu puncak awan menunjukan -74 derajat Celcius termasuk jenis awan Cb yang sangat kuat dan menjulang tinggi. Analisis sounding yang diperoleh dari cross section didapat bahwa kondisi labilitas wilayah Kota Metro dan sekitarnya sangat labil dan RH lapisan dari 850 s.d 500 mb sangat lembab berkisar antara 65 s.d 75%, artinya asupan energi untuk pembentukan awan Cb sangat mendukung.

- Klik tautan ini jika PDF di atas tidak muncul.

 

 

Gempabumi Terkini

  • 19 April 2024, 14:22:55 WIB
  • 3.5
  • 6 km
  • 2.93 LS - 119.40 BT
  • Pusat gempa berada di darat 8 km Tenggara Mamasa
  • Dirasakan (Skala MMI): III Mamasa
  • Selengkapnya →
  • Pusat gempa berada di darat 8 km Tenggara Mamasa
  • Dirasakan (Skala MMI): III Mamasa
  • Selengkapnya →

Siaran Pers