Siswa Sekolah Luar Biasa C Dian Grahita Menambah Ilmu di BMKG

  • Judith Marris
  • 07 Mar 2024
Siswa Sekolah Luar Biasa C Dian Grahita Menambah Ilmu di BMKG

Jakarta - Rabu (6/3/2024) Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menerima kunjungan istimewa dari 37 Siswa didampingi 23 Guru dan Orangtua Sekolah Luar Biasa (SLB) C Dian Grahita. Kunjungan ini menjadi momen yang berkesan bagi BMKG karena telah diberikan kesempatan untuk memberikan edukasi sebagai bekal siswa menambah ilmu dan pengetahuan dasar seputar cuaca dan gempa bumi.

Siswa berkumpul di Ruang Media Center disambut Tim Humas dan Narasumber dari Petugas Cuaca dan Gempa Bumi. Narasumber pertama, Petugas Bidang Mitigasi Gempa Bumi dan Tsunami, Afra Kansa Maimuna menjelaskan materi seputar gempa bumi dan upaya siaga saat gempa bumi. "Perlu di ingat ya, saat gempa bumi terjadi adik-adik tidak usah panik karena akan membahayakan diri kalian, ujar Afra. "Kalian bisa mengantisipasi dengan lindungi kepala, masuk kolong meja atau lari ke lapangan terbuka ya," lanjutnya.

Narasumber kedua, Petugas Prakirawan Cuaca, Akhmad Fahim memberikan materi mengenai cuaca dan jenis awan. "Ada enam unsur cuaca yaitu, kelembaban udara, suhu udara, tekanan udara, sinar matahari, curah hujan dan angin," ucap Fahim. Tak hanya materi, narasumber juga memberikan video animasi yang menarik. Siswa mendengar dan mengamati dengan antusias. Setelah paparan selesai, Petugas BMKG memberikan souvenir kepada siswa yang aktif menjawab pertanyaan dari narasumber. Siswa pun memberikan cinderamata kepada petugas BMKG yang dikreasi sendiri oleh siswa.

Selanjutnya, siswa diajak berkunjung ke beberapa lokasi. Diawali kunjungan ke Taman Alat Meteorologi. Di sana, para siswa diperkenalkan dengan peralatan yang digunakan BMKG untuk mengobservasi cuaca harian. Respon siswa penuh rasa penasaran dan sangat antusias. Lalu berkunjung ke Museum Geofisika. Siswa melihat dan diberi penjelasan mengenai berbagai alat pencatat gempa bumi dan tanda waktu seperti jam bandul dan jam atom.

Kemudian dengan praktik simulasi gempa bumi, siswa berkunjung ke Simulator Gempa Bumi. Para siswa secara bergantian merasakan getaran gempa bumi yang serupa dengan kejadian gempa bumi yang pernah terjadi di Indonesia. Siswa sangat senang dan mendapat pengalaman yang berkesan.

"Kami dari SLB C Dian Grahita mengucapkan terima kasih karena sudah diberikan kesempatan untuk berkunjung kesini dan atas sambutan dan pengalaman yang sangat berkesan. Dengan adanya pertemuan ini, kami keluarga besar SLB C Grahita jadi menambah wawasan untuk pengenalan cuaca dan gempa bumi," ucap Agus Sucipto selaku Koordinator Pramuka SLB C Dian Grahita. Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama.

Gempabumi Terkini

  • 07 Mei 2024, 06:33:42 WIB
  • 4.8
  • 10 km
  • 1.09 LS - 120.41 BT
  • Pusat gempa berada di darat 6 km Barat Daya Sausu-Kab. Parigi Moutong
  • Dirasakan (Skala MMI): III - IV Sausu, II - III Poso
  • Selengkapnya →
  • Pusat gempa berada di darat 6 km Barat Daya Sausu-Kab. Parigi Moutong
  • Dirasakan (Skala MMI): III - IV Sausu, II - III Poso
  • Selengkapnya →

Siaran Pers