Rapernas BMKG, Wujudkan Tata Kelola APBN Yang Kredibel, Transparan dan Akuntabel

  • Rozar Putratama
  • 20 Jan 2022
Rapernas BMKG, Wujudkan Tata Kelola APBN Yang Kredibel, Transparan dan Akuntabel

Denpasar - Rabu (19/1), Sebagai langkah di awal tahun 2022 kegiatan perencanaan kinerja dan anggaran yang dilaksanakan oleh BMKG, Biro Perencanaan menyelenggarakan kegiatan Rapat Perencanaan Nasional tahun 2022 di hotel Discovery Kartika Plaza.

Kegiatan ini bertujuan untuk mendapatkan program dan kegiatan BMKG dalam 1 tahun ke depan, yaitu untuk tahun 2023, termasuk program dan kegiatan Eselon 1, serta utamanya mengenai kebijakan - kebijakan yang akan menjadi landasan dalam pelaksanaan program dan kegiatan BMKG dalam 1 tahun ke depan, dimulai dengan kebiajkan eselon I dan Kepala BMKG.

Lain daripada itu RAPERNAS ini bertujuan untuk menyusun perencanaan dan penganggaran yang efektif serta efisien untuk mendukung penyelenggaraan Pemerintahan yang baik dan berorientasi pada hasil.

Sebelum membuka kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari ini, Kepala BMKG Dwikorita Karnawati menyampaikan sambutannya bahwa prioritas BMKG untuk tahun 2023 yakni melakukan optimalisasi untuk Big Data, Artificial Intelegence, dan sistem informasi 5.0 untuk menuju BMKG berkelas dunia dengan spirit Socio - Enterpreneur menuju Indonesia selamat dan sejahtera.

Lebih lanjut Dwikorita untuk menuju itu semua maka Informasi BMKG harus dijadikan sebagai rujukan utama masyarakat dalam hal penyampaian informasi MKG, disini dituntut peran para Kepala UPT untuk lebih gencar melakukan sosialisasi tentang MKG sehingga keakuratan informasi BMKG tidak kalah dengan Negara maju lainnya seperti Amerika Serikat, Jepang , Australia dan Singapura, ujarnya.

"Tahun 2023 merupakan langkah BMKG untuk menuju kelas dunia, maka dari itu harus dipersiapkan beberapa hal yakni, SDM yang smart dan profesional, Organisasi yang memiliki sistem yang adaptif, efektif dan efisien, mengutamakan layanan yang prima tematik berbasis dampak dan resiko, infrastruktur peralatan yang handal, serta data yang terintegrasi," tutur Dwikorita

Kegiatan dilanjutkan dengan paparan dari Plt. Deputi bidang kemaritiman dan sumber daya alam Dr. Arifin Rudiantoro menyampaikan beberapa hal untuk Roadmad BMKG 2021-2024 yakni;

  1. BMKG perlu melakukan peninjauan dan langkah-langkah perbaikan yang diperlukan untuk mengoptimalkan target kinerja pembangunan. Penyesuaian target kinerja dalam RPJMN dapat dituangkan melalui Renja di tahun 2020 dan 2024
  2. Membangun koordinasi yang lebih solid antar unit kerja di BMKG serta lintas KL pengampu penyelenggaraan MKG untuk dapat meningkatkan kecepatan penyampaian dan akurasi informasi MKG, terutama untuk peringatan dini bencana.
  3. Penguatan sistem peringatan dini bencana dari sisi penguasaan teknologi dalam negeri, termasuk didalamnya penguatan riset dan pengembangan komponen peralatan observasi dan pemantauan secara otomatis untuk meningkatkan capaian TKDN.
  4. Dukungan BMKG untuk mengembangkan Early Warning System (EWS) di wilayah Ibu Kota Negara (IKN) Baru, baik untuk EEWS, TEWS, dan HEWS.

Kegiatan Rapernas tahun 2022 ini mengambil tema "Wujudkan tata kelola APBN yang Kredibel, transparan dan akuntabel dimulai dari perencanaan yang baik menuju BMKG berkelas dunia".

Selain dari narasumber dari Bappenas, turut hadir Wakil Ketua KPK yang memberikan pengarahan terkait pengadaan barang dan jasa yang hadir secar virtual melalui zoom, serta Direktur Jenderal Anggaran yang memaparkan tentang Kebijakan Penganggaran tahun 2023.

Adapun materi yang disampaikan dalam kegiatan ini mengenai arah kebijakan, roadmap dan target kinerja tahun 2020-2024, rencana pembangunan tahun anggaran 2023 yang terdiri dari langkah operasional tahunan, kegiatan yang mendukung prioritas nasional , peralatan operasional utama, inovasi baru, serta pemutakhiran PNBP. Tindak lanjut dari hasil RAPERNAS ini akan digunakan sebagai rujukan dalam Rakor Provinsi, Rakorwil, Rakornas dan Ravalnas.

Kegiatan yang dilaksanakan selama tiga hari ini dihadiri Pejabat tinggi Madya, Pratama, Kepala Balai Besar MKG Wilayah I-V, Kepala UPT koordinator, Taskforce anggaran dan taskforce renstra. Seluruh peserta juga telah melalui tes antigen dan kegiatan dilaksanakan dengan protokol kesehatan Covid -19 yang ketat.

 

Gempabumi Terkini

  • 25 April 2024, 00:01:02 WIB
  • 5.3
  • 156 km
  • 0.19 LU - 122.57 BT
  • Pusat gempa berada di laut 45 km Tenggara Boalemo
  • Dirasakan (Skala MMI): III-IV Gorontalo, IV Kab. Bone Bolango, III-IV Kab. Gorontalo
  • Selengkapnya →
  • Pusat gempa berada di laut 45 km Tenggara Boalemo
  • Dirasakan (Skala MMI): III-IV Gorontalo, IV Kab. Bone Bolango, III-IV Kab. Gorontalo
  • Selengkapnya →

Siaran Pers